Observasi dan Patroli PAM Terbuka Objek Vital Nasional, Pos TNI AL Paiton Jamin Keamanan PLTU Paiton

    Observasi dan Patroli PAM Terbuka Objek Vital Nasional, Pos TNI AL Paiton Jamin Keamanan PLTU Paiton

    Banyuwangi - Pos TNI AL (Posal) Paiton, Pangkalan TNI AL (Lanal) Banyuwangi, Lantamal V Surabaya, Koarmada II, laksanakan observasi dan patroli pengamanan (PAM) terbuka Objek Vital Nasional (Obvitnas), Pos TNI AL Paiton jamin keamanan PLTU Paiton yang berada di Desa Bhinor, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolingg, Jawa Timur, Kamis (14/01/2022).

    Patroli PAM Terbuka tersebut sebagai wujud nyata dalam memberikan situasi aman dan rasa nyaman pada Obvitnas di Wilayah Penegakan Hukum (Gakkum) dan Keamanan Laut (Kamla) Lanal Banyuwangi/Posal Paiton Probolinggo. Patroli PAM Obvitnas PLTU Paiton secara terbuka ini dipimpin langsung oleh Pelda TTG Ilham Fahruzi selaku Komandan Posal Paiton bersama prajurit BKO PLTU Paiton dan didampingi oleh personil Pamobvit Polres Probolinggo, personil Security.

    Komandan Posal Paiton Pelda TTG Ilham Fahruzi mengatakan, patroli TNI AL ini rutin dilaksanakan setiap harinya. "Kami selalu 24 jam on time waspam secara bergantian dalam pengamanan obvitnas di lingkungan perusahaan pembangkit listrik Jawa-Bali sehingga bisa meminimalisir segala bentuk gangguan keamanan industri jasa maritim (Injasmar), " jelas Pelda Ilham. (HR)

    Banyuwangi Jawa Timur
    Hariyono

    Hariyono

    Artikel Sebelumnya

    Gunakan Penari Striptise Bawah Umur, Polresta...

    Artikel Berikutnya

    Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Gubernur Jatim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami